Sabtu, 11 Februari 2012

Mesty Ariotedjo Bangga Bisa Promosi Fesyen Indonesia

Mesty Ariotedjo Bangga Bisa Promosi Fesyen Indonesia


detail berita
Mesty Ariotedjo (Foto: Dede/Okezone)

MENJADI ikon Indonesia Fashion Week 2012 memberi Mesty Ariotedjo sebuah kebanggaan tersendiri. Apa pasal?

Didaulat menjadi ikon dari sebuah perhelatan fesyen akbar Indonesia membuat Mesty begitu berbahagia. Pasalnya, Mesty mendapatkan lahan luas untuk berkoar-koar seputar fesyen yang menjadi bagian dari kesehariannya.

Anak kedua dari tiga bersaudara yang terpilih sebagai Face of IFW sekira dua bulan lalu tersebut mengaku senang ketika kepercayaan tersebut dipercayakan padanya.

"Sebenarnya pada awalnya manajemen aku yang ngurusin itu semua. Jadi dari banyak kandidat pas aku tahu, aku yang terpilih seneng banget dan kaget,” ucapnya ketika berbincang dengan okezone di Level One, Grand Indonesia, Jakarta, Jumat (10/2/2012).

Dituturkan Mesty, kebanggaan tersebut bukan karena kepercayaan yang dilayangkan padanya oleh pihak IFW, tapi juga dikarenakan gadis berambut indah tersebut jadi memiliki wahana untuk berpromosi fesyen Indonesia pada masyarakat luas.

“Aku bangga bisa memerkenalkan fesyen Indonesia," tuturnya bangga.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...