Jumat, 10 Juni 2011

Yukk Utak-Atik Gaya Penuh Aksi Ala Korean Style



Industri film korea dan musik korea akhir-akhir ini mendapatkan perhatian ekstra dari para penikmatnya di seluruh dunia, tak terkecuali di Indonesia. Banyak sekali penggemar film layar lebar korea, sinetron korea, dan juga grup vokal asal negeri korea. Hal ini tak jarang juga mempengaruhi trend gaya berbusana di Indonesia juga.

Selama mengunjungi beberapa spot belanja, kami selalu terperangah melihat cara berpakaian orang Korea. Mereka tidak terlalu mengikuti tren di Eropa. Orang Korea mempunyai style sendiri, yang dikenal dengan sebutan Korean Style.

Cara berpakaian mereka sangat inspiratif. Oleh karena itu, kami ingin berbagi cerita seperti apa gaya orang Korea berbusana.

Cara berpakaian orang Korea pada dasarnya sama seperti orang-orang di Asia (seperti Thailand, Hongkong, Singapura dan Indonesia). Namun mereka jauh lebih berani dalam bereksplorasi.

Salah satu contoh adalah jika orang Indonesia belum banyak yang menggunakan stocking setinggi paha, di Korea justru sebaliknya. Bagi mereka stocking tipis, stocking setinggi paha, atau bahkan kaos kaki lucu merupakan item wajib dalam berpakaian.

Untuk berpakaian resmi mereka juga memiliki gaya tersendiri. Mereka selalu menggabungkan jas dengan kaus oblong atau dalaman yang sekiranya terlihat serasi dengan jas yang digunakan. Dan hasilnya tetap aja kelihatan elegan, maskulin dan enak dipandang.

Untuk keseharian, mereka biasanya mengenakan pakaian yang sesuai dengan musim. Saat kami datang sedang musim semi, jadi rata-rata orang Korea yang kami jumpai mengenakan rok mini atau celana pendek. Uniknya, meskipun menggunakan bawahan yang agak terbuka tapi hampir semua cewek Korea memakai atasan yang tertutup (cardigan atau mini blazer)

Nah, bagaimana? Bisakah kisah di atas jadi referensi Anda memilih gaya dalam berpakaian? Apapun gaya yang dipilih sebaiknya tetap mencerminkan diri sendiri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...